Corel Draw adalah program aplikasi Grafis yang menyediakan banyak kemudahan dan kelekuasaan untuk penggunanya dalam membuat objek-objek grafis.
Corel Draw digunakan untuk berbagai keperluan design, seprti membuat Banner, Logo, Stampel, Cover Buku, Undangan dan lain-lain. Berikut adalah beberapa Future yang dapat kita nikmati di Corel Draw X5, X6 dan X7.
- Efisien Photo. Sebuah aplikasi editing gambar secara professional untuk retouching dan meningkatkan kualitas photo.
- Situs lengkap untuk pembuatan hasil karya dengan website Corel Draw, atau sebuah aplikasi yang memungkinkan untuk keperluan pengembangan lebih lanjut.
- High speed Video editing
- Powerfull untuk kebutuhan Animasi Flash
- Konversi secara akurat dengan Corel Draw, sebuah utilitas dengan dengan cepat akurat tingkat konversi dari bitmap ke editor vector
- Mudah melakukan screen capture atau menangkap gambar dari layar computer
- Eksport photo, yang memungkinkan kita untuk memindahkan photo dari computer ke Corel Draw
- Keamanan File terkompresi dengan ZIP
- File banyak/umum digunakan untuk kalangan industry
- Akses dengan cepat untuk konten online
Lalu bagaimanakah cara menggunakan Program Design Grafis Corel Draw…langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.
Klk menu Start > All Program> Corel Graphics Suite X6 > Corel Draw X6.
Atau dengan cara double klik/klik ganda pada shrot cut yang ada di desktop.
Setelah itu maka akan muncul kotak Dialog. Tampilan awal dari Corel draw
Quick Start
Menu ini dapat digunakan untuk memulai dengan cepat atau membuka file yang terakhir yang sudah kita kerjakan, pada bagian Start New ada dua macam pilihan New Document dan New From Template, jika anda inginkan dalam bentuk dokumen baru maka pilihannya adalah New Blank Document. Jika anda inginkan bnetuk Dokumen dengan sudah ada designnya, maka pilihannya adalah New From Template. De samping kiri ada Open Recent, itu merupakan sebuah kategori file yang terakhir kali kita kerjakan.
What’s New
Menu dialog ini berfungsi untuk memberikan informasi baru terkait program Corel Draw, dengan berbagai kelebihan disbanding dengan Versi corel sebelumnya.
Learning Tools
Menu dialog ini memberikan informasi kepada pengguna tentang bagaimana cara menggunakan program Corel Draw dengan sajian video Tuotrial dan tambahan link-link yang terkait dengan pembelajaran Corel draw.
Gallery
Menu dialog ini memberikan sebuah informasi kepada pengguna tentang hasil olahan grafis dari Corel Draw dari para Designer Corel Draw yang telah sharing hasilnya ke web resminya Corel, andapun bisa menyumbangkan hasil olahan gambar anda.
Update
Disini kita juga bisa mendapatkan link-link yang terkait dengan program Corel Draw versi-versi terbaru dan disini juga kita dapat menyumbangkan hasil karya kita.